BUKAN lagi pilot ataupun dokter. Mungkin ada saja, beberapa anak menyebutkan dua cita-cita tersebut.
Namun berdasarkan penelitian Remitly, perusahaan keuangan asal Amerika Serikat, masyarakat Indonesia tak lagi ‘banyak’ mengincar impian itu.
Menggunakan metode pengumpulan data berdasarkan kata kunci ‘how to be a [job]’ dalam mesin pencarian Google, pada sepanjang Oktober 2021 hingga Oktober 2022 di setiap negara.
Remitly memetakan cita-cita mayoritas warga negara di seluruh dunia. Pekerjaan yang paling dicari tersebut, kemudian digunakan sebagai karir ‘impian’ teratas untuk negara tertentu.
Tercatat bahwa kebanyakan orang Indonesia, ternyata bercita-cita menjadi seorang YouTuber. Lain lagi dengan negara tetangga, Malaysia. Rata-rata warga Negeri Jiran itu memiliki karir impian sebagai guru.
Bahkan bisa dikatakan di dataran Asia Tenggara, hanya warga Indonesia yang memimpikan atau paling banyak mencari ‘bagaimana menjadi YouTuber’ pada mesin pencarian Google.
Sementara itu, warga Filipina, Kamboja, Vietnam, Singapura, dan Myanmar kompak menjadikan profesi penulis sebagai karir impian.
Adapun berdasarkan data pencarian Google warga Vietnam, mereka ingin berkarir jadi seorang penyanyi. Lebih jauh, warga Papua New Guinea dan Timor Leste bercita-cita menjadi seorang pilot dan dokter.
Lalu berdasarkan rilis Remitly tersebut, kebanyakan orang Thailand memiliki karir impian sebagai film director.
Akan tetapi, karir sebagai YouTuber memang tengah digandrungi masyarakat masa kini. Dari 20 pekerjaan yang paling diimpikan di seluruh dunia, Remitly mencatat, aktivitas sebagai konten kreator di platform YouTube itu berada di urutan keempat.
Volum pencarian ‘bagaimana menjadi [YouTuber]’ mencapai 195,070. Di bawah karir penari (278,7200, penulis (801,200), dan pilot (930,630).
Jadi, masihkah ada yang bercita-cita menjadi pilot ataupun dokter?