– Pilih topik pelatihan yang diminati, jika sudah selesai silakan lanjutkan pada pengisian alamat sesuai KTP,
– Silakan lakukan unggah foto e-ktp, klik unggah foto e-ktp dan pastikan formatnya JPEG atau PNG dengan ukuran maksimal 2 MB,
– Lakukan verifikasi foto, pastikan wajah kamu terlihat dengan pencahayaan yang cukup tidak buram dan tidak gelap,
– Masukkan nomor HP dan pastikan nomor HP yang kamu daftarkan itu sama dengan nomor HP yang terdaftar pada pilihan rekening atau e-walet yang akan kamu gunakan,
– Silakan masukkan OTP yang telah dikirim ke nomor HP, jika sudah klik verifikasi,
– Selanjutnya kamu harus mengisi pernyataan pendaftar peserta. Pada pernyataan pertama, apakah kamu seorang direksi komisaris dan dewan pengawas pada BUMD, di sini kita Jawab tidak,
– Lanjutkan isi semua pernyataan pendaftar peserta hingga selesai,
– Selanjutnya kamu harus mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar,
– Pilih mulai tes, silakan kamu jawab semua tes motivasi dan kemampuan dasar hingga selesai, dan
– Berikutnya kamu harus melakukan klik gabung gelombang, karena apabila kamu tidak melakukan klik gabung gelombang maka kamu tidak bisa mengikuti seleksi penerimaan Kartu Prakerja
– Lakukan klik gabung gelombang kemudian pilih gabung, maka status kamu adalah menunggu gelombang ditutup.
Sampai di sini kamu sudah berhasil mendaftar Kartu Prakerja. Setelah itu kamu harus menunggu pengumuman kelulusan kartu Prakerja.
Demikian informasi mengenai cara pendaftaran kartu prakerja, semoga dengan adanya informasi simulasi pendaftaran ini akan memudahkan kamu ketika mendaftar Kartu Prakerja nanti.