Jabarekspres.com– Peserta UBS Gold Dance Competition 2022 kembali menampilkan pertunjukan memukau. Kali ini datang dari tim dancer SMAN 2 Cimahi, pada hari kedua Honda Development Basketball League (DBL) with KFC 2022.
Dyseidon, sebutan tim dancer SMAN 2 Cimahi itu, memukau para penomton dengan dance-nya yang memadukan sisi tradisional dan modern.
Berpakaian kebaya hijau, Dyseidon seolah membawa unsur magis dari cerita rakyat: Ratu Pantai Selatan.
Salah seorang anggota Dyseidon, Mue mengungkapkan, timnya membawakan tarian yang memadukan budaya tradisional dan modern lantaran ingin ikut melestarikan kesenian lokal tang sudah hampir terlupakan olehgenerasi muda saat ini.
”Generasi sekarang sepertinya sudah lupa dengan budaya mereka sendiri. Nah di sini kita pengen mengembangkan itu, maka dipadukan dengan kontemporer dan modern dance,” terangnya.
Jadi, ketimbang memakai kostum penuh kilauan emas lantaran tema UBS Gold Dance Competition 2022 itu, ‘I AM 24K’. Mereka justru berbeda. Tampil berani. Menggunakan kebaya yang didominasi hijau, alih-alih emas.
Dyseidon pun berhasil tampil energik dan penuh tenaga. Sekaligus, rasanya, cukup mampu menjawab tema besar UBS Gold Dance Competition 2022.
Dari tema ‘I AM 24K’, seluruh tim dance itu ditantang untuk menunjukkan kreativitas mereka. Melalui koreografi yang berisi sebuah pesan tentang makna hidup yang berharga. Dyseidon SMAN 2 Cimahi mampu melakukannya. (zar)