Sebelumnya, Anggota Komisi III Fraksi Partai Demokrat Benny K Harman mengusulkan agar Kapolri Jenderal Lisityo Sigit Prabowo dinonaktifakan.
Menurutnya, penonaktifan tersebut untuk menjaga penyelidikan kasus Irjen Ferdy Sambo berjalan obyektif.
Hal tersebut disampaikan Benny saat Komisi III Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Kompolnas, LPSK dan Komnas HAM di Kompleks Senayan, Senin (22/8/2022).
“Mestinya Kapolri diberhentikan sementara, supaya penyelidikan obyektif dan transparan,” ujarnya.
Usulan Benny K Harman itu disampaikan kepada Mahfud MD selaku Ketua Kompolnas dalam RDP.
Namun, Mahfud tidak menjawab usulan soal penonaktifan Kapolri Jenderal Sigit ini.*** (Pojoksatu)