Hantu Kalimantan Selain Kuyang, Tak Kalah Seram!

Jabarekspres.com- Di Indonesia banyak sekali kisah misteri, urban legends, serta mistis yang beredar di masyarakat. Salah satunya adalah sosok mahluk halus atau hantu. Disetiap daerah mempunyai cerita sosok mahluk halus yang menyeramkan. berikut adalah daftar Hantu Kalimantan yang menyeramkan.

Tak hanya di pulau Jawa, di Pulau Kalimantan juga mempunyai cerita sosok mahluk halus atau hantu yang menyeramkan.

Salah satu mahluk halus yang terkenal adalah sosok Kuyang. Ia merupakan sesosok siluman berwujud kepala manusia dengan isi tubuh yang menempel tanpa kulit dan tulang.

Ia dapat terbang untuk mencari darah bayi atau darah wanita setelah melahirkan. Di siang hari, kuyang akan menempuh hidup sehari-hari sebagaimana orang biasa, tetapi biasanya ia mengenakan pakaian jubah.

Selain Kuyang ada lagi sosok hantu yang tak kalah menyeramkan berikut daftarnya.

Hewan Bulu Perindu, Mariaban

Ia merupakan sejenis mahluk halus, hantu, atau jim yang tempat tinggalnya ada di pedalaman hutan Kalimantan.

Hewan ini biasanya di cari oleh masyarakat untuk diambil bulunya. Gunanya untuk memikat ketertarikan wanita.

Sisi yang menyeramkan dari Mariaban adalah ia sangat suka darah. Ia dapat saja menyerang manusia dan memakannya.

Kemunculannya pun tak dapat diperkirakan. Mariaban juga dapat meniru rupa manusia namun tak begitu sempurna karena badannya yang besar dan matanya yang merah.

Orang yang menyimpan bulu atau minyak Mariaban biasanya akan terpengaruh oleh sifat makhluk itu sendiri.

Orang tersebut akan memiliki sifat yang emosional, membuat kekacauan dimana-mana dan bahkan bisa membunuh manusia begitu saja.

 

Hantu air berwujud tikar

Hantu Air atau hantu Banyu merupakan sesosok mahluk halus yang berwujud tikar. Seperti namanya mahluk ini tinggal di air, biasnaya ia diam di sungai-sungai yang angker.

Hantu ini dapat menggulung manusia yang berenang sehingga dapat kehilangan nyawa karena lemas.

Kadang-kadang juga digambarkan sebagai sosok makhluk seperti labi-labi. Lokasi diduga sering ditemukan sungai dan danau.

Menurut cerita dari warga setempat, hantu banyu ini memiliki ciri-ciri ketika kita menyentuh air Sungai Musi, maka air di permukaan terasa hangat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan