BANDUNG – Masyarakat harus tahu, saat ini ada dua jenis kemasan galon AMDK yang beredar di pasaran.
Galon berisi 19 liter terbuat dari Polikarbonat (PC) atau yang berisi 15 liter terbuat dari Polietilena Tereftalat (PET).
Banyak muncul pertanyaan di masyakat, sebenarnya yang manakah yang lebih baik untuk dipilih dari kedua kemasan Galon AMDK ini.
Dosen dan Peneliti di Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan dan SEAFAST Center, Institut Pertanian Bogor (IPB) Nugraha Edhi Suyatma mengatakan, dari sifat fungsional kemasan berbahan PC memiliki banyak keunggulan dibandingkan dari PET.
Plastik PC lebih fleksibel, sehingga lebih tahan dari resiko pecah/retak dan tahan terhadap benturan.
Plastik PC lebih baik dengan suhu transisi gelas (Tg) yang lebih tinggi (Tg PC=150° C; Tg PET = 70° C), sehingga tahan untuk dicuci dengan suhu panas antara 60°-80° C.
‘’Galon berbahan PC bisa dibersihkan dengan menggunakan sikat plastik tanpa menyebabkan kerusakan pada permukaan kemasan,’’katanya.
Jika dilihat dari proses distribusi, Galon AMDK kemasan PC banyak melalui proses perjalanan dari pabrik ke distributor.
Setelah kemasan itu kosong Galon AMDK PC ini dikirim kembali untuk di proses dan diisi ulang.
Sebaliknya, kata Nugraha, galon PET memiliki resiko lebih mudah tergores saat dilakukan pencucian dengan menggunakan sikat.
Karena kriteria inilah, PC memiliki keunggulan dibandingkan PET karena handal digunakan untuk kemasan guna ulang atau multitrip yang lebih banyak.
Galon AMDK kemasan PC memiliki densitas yang sedikit lebih rendah dibandingkan PET.
Artinya, jika botol galon dibuat dengan bentuk dan ukuran serta ketebalan maka galon AMDK kemasan PC akan memiliki berat ja dibandikan galon AMDK kemasan PET.
Akan tetapi, karena Galon PC digunakan untuk isi ulang guna ulang maka secara fisik memiliki kekuatan di atas Galon PET.
Jika dilihat berdasarkan data absorpsi air menunjukkan Galon berbahan PC absorpsinya lebih rendah dibandingkan pada PET.
Dari aspek lingkungan, Nugraha menyampaikan bahwa kemasan guna ulang lebih baik dibandingkan kemasan galon PET.
Alasannya, galon PC sama sekali tidak menghasilkan sampah karena kemasan digunakan kembali.