BANDUNG – Presiden Jokowi menunjuk Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN. Rencananya, sore ini Bambang akan dilantik bersama dengan jajaran kepengurusan baru Otoroita IKN di Kalimantan ini.
Sebelum Bambang, banyak nama-nama tokoh yang digadang-gadang bakal memimpin IKN, salah satunya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Menanggapi hal terebut, Ridwan Kamil menuturkan, pihaknya tidak kaget dengan penunjukan Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN. Menurutnya, hal tersebut sudah sesuai dengan prediksinya.
“Ya Alhamdulillah sesuai prediksi, dulu nama saya disebut-sebut karena kriteria saja dan tidak spesifik kan,” kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Bandung, Kamis (10/3).
Menurut Ridwan Kamil, sosok mantan Wakil Menteri Perhubungan itu pantas dan sesuai memimpin IKN. Bambang Susantono memenuhi salah satu kriteria pemimpin IKN, yakni memiliki latar belakang arsitektur.
“Sosok Pak Bambang pas, (beliau) alumni Teknik Sipil ITB, S2 S3-nya perencanaan tata kota, dia itu senior saya,” ujar Gubernur Jawa Barat itu.
Dia menjelaskan, Bambang Susantono bukan lah orang baru baginya. Keduanya sama-sama pernah menempuh pendidkan di Universitas California, Berkeley.
Ridwan Kamil menyebutkan, kalau dirinya kala itu menggantikan Bambang sebagai ketua persatuan mahasiswa Amerika di Berkeley.
“Saya itu ketua Permia, persatuan mahasiswa Amerika di Berkeley, menggantikam Pak Bambang. Dulu ketuanya Pak Bambang, beres S3 beliau lalu saya datang menggantikan,” ujarnya.
Pria yang karib disapa Kang Emil itu memercayakan pertumbuhan IKN di tangan Bambang. Katanya, Bambang dinilai sebagai sosok yang cerdas dan berpengalaman.
“Ya saya mendoakan semua lancar, sukses. Seperti harapannya, saya rasa beliau mampu karena Insinyur juga, dia sudah pintar. Mudah-mudahan doa dari saya,” ungkapnya.
Selain Bambang Susantono, Presiden Jokowi juga akan melantik pasangannya yakni Dhony Rahajoe sebagai Wakil Kepala IKN. (Jpnn-red)