JAKARTA – Platform Binary Option menjadi perbincangan panas publik setelah influencer yang mempromosikannya terjerat masalah hukum dengan tindak pidana kasus penipuan.
Dikabarkan, banyak dari member platform Binary Option yang tidak mengalami keuntungan tetapi malah kebuntungan.
Terlebih lagi munculnya 8 orang korban Binary Option Binomo yang mengaku telah mengalami kerugian dengan total Rp3,8 Miliar.
Selain platformnya, para influencer terkait seperti Indra Kenz dan Doni Salmanan pun turut kena imbasnya. Doni Salmanan dan Indra Kenz dianggap harus turut bertanggung jawab atas kerugian yang dialami banyak orang yang terpengaruhi oleh konten-konten mereka yang diunggah di media sosial.
Selain itu, keduanya diduga mendapatkan sebagian besar kekayaannya dari hasil kerugian para member investor.
Meskipun keduanya berkilah tidak pernah memaksa siapapun untuk mendaftar platform berkedok trading itu, namun seharusnya mereka memberi edukasi yang lengkap soal risiko kerugian yang bisa dialami siapapun yang bermain binary option.
Aset kekayaan yang dimiliki Doni Salmanan maupun Indra Kenz tentunya tidak bisa diragukan lagi banyaknya. Berikut adalah asset yang dimiliki keduanya melalui beberapa sumber yang telah dihimpun oleh Jabar Ekspres:
Penampakkan rumah milik Doni salmanan dan Indra Kenz sempat bocor ke publik. Jika dilihat, rumah Doni Salmanan bergaya desain minimalis, sedangkan rumah Indra Kenz bergaya desain classic modern bak sebuah istana.
Rumah Doni Salmanan
Diperkirakan, rumah Doni Salmanan bernilai Rp14,5 Miliar. Tidak banyak informasi yang beredar di media sosial tentang detail rumah dari pria yang dijuluki Sultan Soreang itu.
Diketahui, rumah Doni Salmanan mempunyai ruang keluarga yang cukup besar, kitchen set super mewah, dan ruang kerja yang super nyaman.
Rumah Indra Kenz
Indra kenz diketahui tengah membangun rumah yang diprediksi akan selesai pada tahun 2023 mendatang. Dana yang dibutuhkan diperkirakan akan melelan biaya hingga Rp30 Miliar.
Dengan dana sebanyak itu, rumah tersebut akan memiliki fitur-fitur yang keren seperti lift, entertainment room, family room, rooftop, hingga kamar anak akan disediakan. Tentunya jika rumah tersebut selesai dibangun, akan banyak para influencer ataupun media yang beramai-ramai membuat konten di rumah pria pemilik slogan ‘murah banget’ itu.