“Secepatnya untuk mengatasi kenaikan sembako ini pemerintah Bandung Barat akan merancang dan mengadakan kembali pasar murah untuk meringankan kebutuhan masyarakat,” terangnya.
Hengky juga berharap, kenaikan sembako ini akan segera menurun dan kembali ke harga normal untuk kemudian masyarakat pun bisa kembali memenuhi kebutuhan pokoknya dengan lengkap.
“Mudah mudahan kenaikan harga sembako ini dapat segera kita atasi untuk kemudian masyarakat tidak keresahan kembali mengenai kenaikan harga sembako ini,” pungkas Hengky. (pr/wan)