Air Bersih Sebagai Kebutuhan Dasar Warga, Kades Cikuya Bilang Ini

CICALENGKA – Warga Desa Cikuya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung sempat alami kesulitan menikmati air bersih setiap musim kemarau.

Karenanya, banyak warga yang mengeluhkan kurangnya sarana air bersih untuk kebutuhan masyarakat di Desa Cikuya.

Hal tersebut diakui juga oleh Kepala Desa Cikuya, Dadan Suganda. Menurutnya, salah satu kebutuhan dasar warganya itu adalah tercukupinya air bersih.

“Memang di Desa Cikuya ada beberapa wilayah yang kurang tertutupi untuk kebutuhan air. Tapi sekarang alhamdulillah sudah merata,” kata Suganda kepada wartawan Jabar Ekspres di Balai Desa, Jumat (3/11).

Suganda menjelaskan, sarana air bersih untuk kebutuhan dasar warganya itu didapat dari program desa dan berbagai bantuan pihak swasta.

“Alhamdulillah, sebelumnya setiap kemarau sekitar tiga RW terdampak kekeringan, tapi setelah dipasang Pamsimas di beberapa titik jadi tercukupi,” pungkasnya.

Diketahui, Pamsimas merupakan kependekan dari Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat, sebagai program dengan tujuan untuk meningkatkan akses layanan air minum dan sanitasi bagi masyarakat di perdesaan.

“Yang sempat dan sering terdampak kering itu di RW05 dan RW10. Setelah dibangun Pamsimas di RW8, alhamdulillah sudah ter cover,” imbuh Suganda.

Dalam pemaparannya, Suganda menuturkan, guna memenuhi kebutuhan dasar warganya itu, dia akan maksimalkan penyediaan air di Desa Cikuya.

“Saya gak mau warga saya kekurangan air bersih, apalagi di zaman sekarang jangan sampai gak bisa menikmati air bersih,” ucap Suganda.

“Maka dari itu, saya sekarang masih lakukan pengajuan untuk penambahan sarana air bersih di RW06, 09, 01 dan 02. Tujuannya supaya semua benar-benar tercukupi, gak ada yang kekurangan air bersih dan tidak jadi kecemburuan sosial di warga,” tutupnya. (mg5)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan