Camat Rancaekek: Korban Pelecehan Seksual Perlu Dirangkul dan Dapat Perhatian

RANCAEKEK – Korban pelecehan seksual yang terjadi di wilayah Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung perlu perhatian lebih.

Oleh karena itu Camat Rancaekek, Baban Banjar datangi langsung keluarga korban pelecehan seksual sebagai bentuk perhatian sekaligus membantu dengan memberikan pasokan logistik.

“Saya turut prihatin, ada warga saya jadi korban pelecehan. Korban juga sekarang dan seterusnya perlu dapat perhatian,” kata Baban kepada Jabar Ekspres, Kamis (2/12).

Menurutnya, peristiwa nahas yang menimpa warganya itu merupakan kejadian tak terduga, sehingga masyarakat harus merangkul keluarga korban.

“Harus dirangkul, jangan dibiarkan atau malah dikucilkan, karena trauma dari korban itu bisa terjadi, makanya perlu berikan perhatian dan kasih sayang juga,” ujarnya.

Dalam kunjungannya, Baban terlihat memberikan motivasi serta bantuan logistik berupa 20 kilogram beras, satu karton mie instan serta beberapa sembako lainnya.

“Saya harap pelaku dapat hukuman yang setimpal dengan aturan yang berlaku dan jangan sampai ke depannya ada kasus serupa di Rancaekek,” imbuhnya.

Selain itu, Baban juga mengimbau kepada warga Rancaekek lainnya untuk tetap waspada, karena menurutnya kejahatan atau pelecehan bisa terjadi kapan saja dan di mana saja.

“Gak harus ada niat tapi kalau ada kesempatan tidak menutup kemungkinan dilakukan,” tutupnya.

Seperti diketahui sebelumnya, seorang anak berusia 7 tahun di wilayah Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, jadi korban pelecehan seksual. Mirisnya, hal tersebut dialami olehnya berkali-kali. Pelaku pelecehan seksual tersebut yakni seorang pria dewasa dan berprofesi sebagai penjual mainan.

(mg5)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan