Lima Alasan Harus Nonton Drama Korea “Jirisan”

Alur cerita Jirisan yang terus berpindah-pindah antara masa lalu (2018) dan masa kini dapat dibedakan dari tampilan gambar yang disajikan dan pastinya membuat penasaran siapapun yang menontonnya.

 

Rating yang selalu unggul

Nielsen Korea mencatat Jirisan masih mendominasi dengan rating 7,9 persen dan titik tertinggi 8,7 persen. Drama ini juga menguasai demografi penonton usia 20-49 tahun dengan rating 3,9 persen dan puncak 4,4 persen.

 

Beberapa artis papan atas menjadi cameo

Sejumlah aktris atau aktor teratas tampil mengisi Jirisan. Sebut saja Son Seok-koo, yang muncul sebagai cinta pertama Seo Yi-kang dari lima tahun lalu pada episode keenam. Aktor Ryu Seong-ryong muncul di episode pertama sebagai seorang pengirim sinyal misterius.

Cameo lain yang muncul adalah Park Hwan-hee. Aktris yang main di K-Drama populer “Descendants of The Sun” ini hadir di episode 1-2 dan berperan sebagai Hee Won, wisatawan Gunung Jiri. Nama lain yang tak kalah mengejutkan penggemar Jirisan adalah Yoon Ji-on. Muncul di episode 4-5, ia mengambil peran sebagai Se Wook, tersangka yang dicurigai meledakkan Gunung Jiri menggunakan bom kentang. (antara)

Tinggalkan Balasan