GARUT – Kepala Desa Cibunar kecamatan Cibatu kabupaten Garut Suparman, bertekad akan terus menyosialisasikan kepada warga desa agar mau melakukan vaksinisasi.
Hal ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Untuk itu, sebanyak 500 warga Desa Cibunar saat ini mengikuti vaksin pertama yang dilaksanakan di Aula desa Cibunar, Rabu ( 30/09).
Menurutnya, sejauh ini warga desa yang sudah divaksin berjumlah sekitar 2234 orang ditambah dengan yang sekarang sebanyak 500 orang. Untuk total warga desa yang harus divaksin sebanyak 6.719.
” Jadi hingga hari ini penduduk di desa Cibunar baru mencapai 35 persen, ” ucap Suparman.
Dia berharap, semoga warganya mulai usia 12 keatas dapat dilakukan vaksin agar kekebalan tubuh dapat terjaga dan terhindar dari kasus COVID-19.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Cibatu dr. H. Asep Sani Sulaeman, MKes, AIFO-K mengatakan, Satgas Kecamatan, Satgas Desa & RW saling membantu untuk mengerahkan warga desa agar bersedia di suntik vaksin.
“Alhamdulillah, animo masyarakat cukup tinggi, Puskesmas Cibatu menjadwalkan vaksinasi setiap hari, berkeliling ke setiap desa yang dijadwalkan bergilir,”tambahnya.
Saat ini ada sekitar 1-2 Tim Nakes yang dijadwalkan setiap hari untuk kegiatan vaksinasi keliling. Dengan cara jemput bola di tiap Aula Desa.
‘’Sasaran utama Lansia, usia lebih 60 tahun, Masyarakat umum lebih dari 18-59 tahun dan Anak Usia sekolah lebih dari 12 -18 tahun,’’ ujar Asep.
Dirinya berharap, dengan adanya vaksinisasi ini warga desa juga dapat memperoleh kekebalan tubuh. Namun tetap patuhi protokol kesehatan (Prokes)
‘’Aktivitas ekonomi kembali berjalan normal, Sekolah tatap muka berjalan aman dan lancar, ibadah berjamaah di Masjid dan Pengajian juga bisa dilaksanakan,’’pungkas Asep. (mg11/yan)