Bahkan tanpa Pancasila, bangsa Indonesia menjadi bangsa yang tidak beradab, karena tidak punya kemanusiaan, tidak memiliki gotong-royong, karena tidak ada sila kedua dan keempat.
Sementara itu, Ketua DPW LDII Provinsi Jawa Barat, KH. Dicky Harun menambahkan, ideologi Pancasila bisa menyatukan seluruh elemen rakyat, bangsa, dan negara yang sangat majemuk. Dengan banyaknya suku, adat istiadat, kebudayaan, dan agama di Indonesia, maka keberadaan Pancasila bisa menjembatani dan mempersatukannya.
“Pancasila mengandung nilai-nilai luhur bangsa yang harus tetap dijaga, dilaksanakan, dan dilestarikan. Merupakan nilai-nilai asli bangsa Indonesia. Jangan sampai bangsa Indonesia terpecah belah karena mengedepankan nilai-nilai yang bukan berasal dari nilai-nilai asli bangsa Indonesia. Cukup sudah penjajahan Belanda dan Jepang menjadi pelajaran penting bagi bangsa kita,” pungkasnya. (*)