Program Wifi PJJ di Depok Akan Diperpanjang Secara Bertahap

DEPOK – Setelah dilakukan sejumlah pertimbangan, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) akhirnya memutuskan untuk memperpanjang program Wifi Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Sebelum keputusan tersebut diambil, sejumlah pihak meminta kepada Pemkot agar mempertimbangkan ulang terkait pemakaian fasilitas gratis bagi peserta didik pada masa pemberlakuan pembelajaran jarak jauh.

Pasalnya, di masa pandemi Covid-19 ini masih banyak peserta didik khususnya siswa kurang mampu yang memanfaatkan fasilitas tersebut untuk kegiatan PJJ yang sebagian masih berlanjut.

Atas hal itu, Diskominfo akhirnya mengambil langkah untuk kembali memperpanjang, tetapi dengan cara bertahap yang akan dimulai bulan ini.

“Diharapkan pada akhir bulan ini seluruh wifi PJJ bisa digunakan kembali dan ke depan akan coba dilakukan penyempurnaan,” kata Kepala Diskominfo Kota Depok, Manto, Kamis (16/9).

Pihaknya mengatakan, saat ini jumlah wifi yang terpasang sebanyak 1.565 yang tersebar di beberapa titik. Jumlah ini masih akan disempurnakan, mengingat tingginya permintaan siswa.

“Rencana perpanjangan program ini masih tetap sama dengan waktu lalu dengan kapasitas/kecepatan sebesar 20-30 MBps dalam satu waktu. Sedangkan, terkait perpanjangan, akan diperpanjang hingga empat bulan ke depan,” pungkasnya. (mg2)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan