BANDUNG – Dalam rangka mempercepat program dari pemerintah, Plaza IBCC menyelenggarakan kegiatan Vaksinisasi massal bagi karyawannya.
Mengenai hal itu, dari pantauan Jabar Ekspres di lokasi, terlihat banyak masyarakat umum yang ingin mendapatkan vaksinasi Covid-19.
Sementara itu, menurut informasi yang didapat, kegiatan ini hanya dilaksanakan hari ini saja, dengan sasaran 1000 dosis, yakni 600 untuk karyawan IBCC dan 400 untuk warga Kelurahan Kacapiring.
Dengan adanya kegiatan tersebut, menurut Lurah Kacapiring, Aden Solihin mengatakan bahwa pihak dari kelurahan sangat mendukung atas adanya kegiatan ini. Sebab warganya masih banyak yang belum mendapatkan Vaksinasi.
“Saya sangat mendukung sekali ya, dengan ada kegiatan vaksinasi di Plaza IBCC ini, karena untuk warga di Kelurahan Kacapiring ini masih banyak yang belum mendapatkan vaksin,” ucap Aden saat ditemui di Plaza IBCC, Jalan Jend. Ahmad Yani, Kota Bandung, Sabtu (31/7).
“Jadi dengan adanya kegiatan seperti ini, Alhamdulillah kita berkolaborasi dengan pihak IBCC. Itu ada beberapa warga kita (Kelurahan Kacapiring) hampir setengah-setengah dengan pihak IBCC, itu dimasukkan ke IBCC,” ujarnya.
Aden pun berharap dengan adanya kolaborasi seperti ini, bisa mempercepat pemberian vaksinasi kepada warga Kelurahan Kacapiring.
“Jadi dengan adanya kolaborasi ini, mudah-mudahan kita bisa mempercepat pemberian vaksinasi kepada warga Kacapiring,” tutupnya.
(snd)