DEPOK – Tingginya lonjakan kasus positif Covid-19 di Kota Depok sejak dua pekan terakhir membuat permintaan tabung oksigen (O2) untuk pasien terus meningkat.
Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terus berupaya memenuhi kebutuhan suplai tabung oksigen salah satunya lewat uluran bantuan dari pihak swasta maupun pemerintah.
Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, Dinkes Kota Depok Enny Ekasari mengatakan, belakangan ada kabar bantuan tabung oksigen dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk Kota Depok.
Namun, pihaknya kini masih menunggu kapan bantuan tersebut segera disalurkan. Dengan begitu, dapat segera digunakan oleh pasien yang membutuhkan.
“Kota Depok akan mendapat bantuan dari Pemprov Jabar berupa oksigen bentuk liquid dan oksigen dalam tabung. Semoga dapat segera tersalurkan,” katanya, Jumat (9/7).
Saat ini, Dinkes sangat siap membantu Rumah Sakit (RS) untuk pengambilan tabung oksigen. Hal itu guna memangkas antrian di penyedia oksigen sehingga proses penanganan pasien bisa lebih cepat.
“Selaku koordinator, kami menawarkan ke semua RS Depok terkait pengambilan tabung oksigen di penyedia supaya cepat sampai dan segera digunakan pasien,” imbuhnya.
Lanjut dia, untuk ketersediaan armada, bisa dikoordinasikan dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok untuk mengambil tabung oksigen.
“Armada yang tersedia akan membantu mengangkut tabung oksigen dari RS ke penyedia dan kembali lagi ke RS,” pungkasnya. (hrs)