LONDON – Skuad Timnas Inggris untuk EURO 2020 berisikan sejumlah talenta berbakat.
Harry Kane, Raheem Sterling, Marcus Rashford hingga Phil Foden adalah sederet nama yang sedang dalam performa terbaiknya.
Melihat hal tersebut, mantan pemain Inggris Garry Neville ternyata memiliki pandangan tersendiri mengenai siapa yang dianggap sebagai aset terbesar The Three Lions -julukan Timnas Inggris- untuk saat ini.
“Kami dapat mengatakan Sterling dan Phillips adalah pemain terbaik kami. Akan tetapi, aset terbesar Inggris adalah Gareth Southgate.” ujar Garry Neville dikutip dari Skysports.
Southgate terkadang memang suka membuat keputusan yang membuat publik bertanya-tanya.
Terbaru, kebijakannya menempatkan Kieran Trippier di bek kiri mendapat beberapa pertanyaan dari jurnalis.
Wartawan Skysports, Kaveh Solhekol, yang meliput langsung di Wembley, menyebut keputusan Southgate kontroversial.
“Keputusan yang sungguh kontroversial. Apa yang akan dipikirkan Ben Chilwel dan Luke Shaw melihat keputusan ini,” ujarnya.
Namun, Neville melihat apa yang dilakukan Southgate merupakan hal yang tepat.
“Dia kerap membuat keputusan yang kurang familiar bagi kita, tetapi itu menunjukan bahwa ialah orang yang paling mengerti soal kebutuhan Timnas Inggris,” ujar Neville.
“Southgate sangat berpengalaman, dan saya nyaman melihat Inggris bersamanya. Apa yang dia lakukan saat melawan Kroasia sangat bagus,” tambah mantan pemain Manchester United itu.(skysports/mcr15/jpnn)