CIMAHI – Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi menggelar gebyar vaksinasi lanjut usia (lansia) di setiap Kelurahan mulai dari 17 hingga 22 Mei 2021. Hal ini dilakukan untuk memenuhi target vaksinasi Covid-19 tahap pertama dosis kedua.
Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, Pelaksanaan vaksinasi secara serentak di semua RW dan kelurahan di Cimahi sudah berjalan selama dua hari. Dinas Kesehatan (Dinkes) pun secara keseluruhan turun tangan hingga ke tingkat RW untuk membantu lansia agar segera mendapat vaksinasi.
“Alhamdulillah, di beberapa titik tadi kita kontrol yang kita bahas tadi di Dewan, bahwa pelaksanaan vaksin dalam 2 hari ini sudah meningkat menjadi 32 persen untuk lansia,” ungkap Pelaksana Tugas (Plt.) Walikota Cimahi, Ngatiyana di Kantor DPRD Cimahi, Selasa (18/5).
Ngatiyana berharap, sampai akhir Mei, pelaksanaan vaksinasi se-Kota Cimahi bisa selesai, meskipun harus dengan cara jemput bola. Yakni, menjemput lansia di seluruh kelurahan dan tiap RW dan mengantar mereka ke titik tempat pelaksanaan vaksin.
Menurut pantauan Ngatiyana yang mengontrol di dua daerah penyelenggaraan vaksinasi, tercatat 250 lansia di Kelurahan Cipageran dan 130 lansia dari Kelurahan Citeureup telah divaksin.
“Mudah-mudahan dengan gerakan serentak ini, vaksinasi secara keseluruhan bisa selesai dalam waktu sampai akhir bulan ini,” pungkasnya. (Mg5)