Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap 10 Dilaksanakan di Kantor Pos Giro

Bandung – Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kantor Pos Giro, sudah masuk tahap 10 yang di laksanakan di Kelurahan Tamansari Kota Bandung. Kegiatan ini dilaksanakan mulai dari pukul 08.00 WIB sampai selesai (14/1).

Terdaftar sekitar 670 warga kecamatan Bandung wetan yang mendapatkan bantuan BST Pos Giro ini. Terdiri dari Kelurahan Tamansari, Kelurahan Cihapit, dan Kelurahan Citarum.

Menurut Rini Nurdianti ketua PSM (Pekerja Sosial Masyarakat), penyaluran BST tahap 10 hanya diikuti oleh dua kelurahan.

“Kebetulan untuk pembagian BST tahap 10 ini hanya diikuti oleh Kelurahan Cihapit, dan Kelurahan Tamansari. Karena untuk Kelurahan Citarum itu sudah lebih dulu di tanggal 5 Januari pas kebetulan lounchingnya bantuan se-Indonesia di tanggal 4 Januari 2021,” jelasnya.

Bantuan ini berupa uang tunai sebesar Rp 300ribu, tanpa pemotongan uang dari pihak manapun. Dengan syarat warga diharuskan membawa KTP (Kartu Tanda Penduduk), dengan KK (Kartu Keluarga) sebagai syarat pengambilan bantuan BST.

Pelaksanaan BST Pos Giro ini di bantu oleh 27 PSM kecamatan Bandung wetan yang terdiri dari beberapa RW (Rukun Warga). Untuk ikut melancarkan, dan menertibkan pelaksanaan BST.

PSM ini bertugas untuk membantu mengarahkan warga yang datang menuju tempat pengambilan bantuan sesuai dengan arahan.

“Seperti misalnya ada warga yang dari Rw 5 datang, PSM ini mengarahkan langsung menuju ke meja 2. Bertujuan untuk menghindari kerumunan yah. Jadi kita bagi-bagi meja untuk pengambilannya,” sambungnya (Mg1/wan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan