Maung Bandung Tumbang di Cilacap, Ini Faktor Penyebabnya

BANDUNG – Maung Bandung tumbang di kandang PSCS Cilacap dalam laga uji coba dengan skor akhir 3-1 di Stadion Wijayakusuma pada Kamis (20/2) sore.  Padahal, PSCS Cilacap merupakan klub di Liga 2. Gol-gol Imam Witoyo, Ilham Yusril dan M Taufan cuma bisa dibalas satu gol Gian Zola untuk Persib.

Asisten pelatih Persib, Budiman mengakui bahwa Persib di laga ini memang bermain buruk. Masalah kelelahan yang menjadi awal petaka Maung Bandung hingga takluk dari Laskar Nusakambangan. Memang pemain tidak punya banyak waktu untuk beristirahat dan harus kembali bertolak ke Cilacap.

“Hari ini permainan Persib kurang greget makanya kami menelan kekalahan 3-1. Karena jarak dari Solo ke Yogya, terus kemarin Selasa sore sampai Bandung dan Rabu sudah berangkat jadi saya mengerti anak-anak kondisinya kurang fit,” ujar Budiman dalam jumpa pers usai laga, kemarin, dilansir dari simamaung.com.

Selain itu Persib datang dengan skuat yang terbilang seadanya. Hanya tujuh amunisi dari tim utama yang dibawa dan selebihnya tambahan dari Bandung United dan Persib U-20. Situasi tersebut dikatakan Budiman menjadi alasan dari anak asuhnya tidak bisa membawa kemenangan dari markas lawan.

“Apalagi pemain senior yang ikut ke sini itu cuma tujuh pemain. Tambahannya kami bawa dari pemain-pemain Diklat Persib dan ya tadi hasilnya kurang bagus, beberapa pemain kurang fit tetapi saya sangat memakluminya,” lanjut eks pelatih Persib U-20 ini.

Tim pelatih pun mengantongi hal yang harus diperbaiki setelah melawat ke markas PSCS. Seperti perlu diperhatikannya masalah fisik dan psikologis pemain.

“Ini juga jadi evaluasi untuk kami tim pelatih. Karena pemain kalau pertandingan terlalu dipaksakan anak-anaknya itu kurang mood, kelihatan sekali,” tukasnya. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan