Robert Tentukan Starting Eleven Persib Musim 2020

BANDUNG – Pelatih Persib Bandung Robert Alberts masih menganalisa tentang siapa-siapa saja pemain yang akan masuk ke dalam skuat inti musim 2020 setelah menghadapi PS Sleman beberapa waktu lalu.  Meski begitu, ia sudah mempunyai gambaran tentang 11 pemain utama Maung Bandung musim depan.

“Kami masih menganalisa starting eleven musim ini dan ini masih belum pemain inti yang tetap. Karena Febri masih berada di tim nasional, seperti halnya Irfan (Bachdim) juga yang ada di tim nasional. Tapi kami semakin dekat untuk bisa memastikan siapa pemain inti musim ini,” ungkap Robert, Senin (17/2) dilansir dari republikbobotoh.com.

Dalam mencari sosok yang tepat untuk menghuni skuat inti Pangeran Biru, Robert tidak hanya berbicara masalah skil dan penampilan si pemain di lapangan. “Tapi ini bukan hanya soal bagaimana memainkan sepak bola yang bagus tapi juga karakter mereka di lapangan dan mentalitas, kadang itu lebih penting di sepak bola,” imbuh pelatih asal Belanda itu.

Nantinya pemain inti Persib kata dia, harus memenuhi dua kriteria. Yang pertama dari segi mental dan tidak pantang menyerang saat berlaga di lapangan hijau.

“Untuk memiliki ‘winning team’ tentu kami harus mempunyai tim yang berkarakter kuat dan mentalitas untuk bermain, itu yang kami cari. Kami butuh pemain yang punya mentalitas untuk bisa bermain penuh perjuangan selama 90 menit dan tidak mudah untuk putus asa. Kami sudah dekat untuk menentukan siapa starting eleven musim ini, tapi belum final,” tutupnya. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan