“Di tahun 2020 ini, dalam rencana bisnis bank (RBB) kami juga akan meluncurkan produk tabungan baru. Produk tabungan ini dikhususkan untuk ibu hamil, persiapan pernikahan, khitanan, hingga rencana liburan bagi para nasabah,” kata dia.
Meski jumlah sumber daya manusia (SDM) di BPR Kerta Raharja mengalami penyusutan, namun, kata dia, tidak menghalangi pencapaian kinerja. Diakui Bayu, jumlah SDM BPR Kerta Raharja di tahun ini memang paling rendah dibanding tahun-tahun sebelumnya.
“Sekarang hanya sekitar 214 orang. Biasanya sampai 230 orang. Tapi disisi peningkatan di sisi kinerja justru membaik. Dan kami optimistis semua target bisa tercapai,” kata dia.
Sementara untuk pelayanan, BPR Kerta Raharja akan menambah satu kantor kas di Pasar Ciwidey. Untuk saat ini BPR Kerta Raharja telah memiliki 15 kantor cabang dan 11 kantor kas dengan ditunjang SDM yang kompeten.
Menurut dia, kantor pusat telah membuat RBB untuk tiap kantor cabang berupa target-target yang harus dicapai guna menaikkan peningkatan kinerja dan aset keseluruhan.
“Sesuai evaluasi, sekama 2019 target secara konsolidasi sudah sangat memuaskan. Meski memang ada satu atau dua kantor cabang yang tidak memenuhi target. Dengan pencapaian ini mudah-mudahan tahun 2020 bisa lebih meningkat lagi,” pungkasnya.(rus)