5 Jenis Amplop Angpao yang Menarik untuk Memeriahkan Imlek

IMLEK merupakan perayaan tahun baru bagi warga keturunan Tionghoa. Imlek dirayakan hampir di seluruh penjuru dunia, mengingat orang Tionghoa tersebar luas di berbagai negara. Nyaris kita dengan mudahnya bisa berjumpa dengan orang Tionghoa. Di negara manapun Imlek dirayakan, pasti selalu berlangsung meriah.

Berbicara mengenai imlek, pastilah angpao yang pertama kali melintas di benak Anda. Ya, memang angpao sangat identik dengan imlek karena merupakan tradisi dalam kebudayaan Tionghoa yang tidak dapat terpisahkan. Umumnya angpao, diartikan sebagai lambang kemakmuran dan keberuntungan pada tahun yang baru. Hal yang menjadi ciri khas dari amplop angpao  adalah warnanya yang merah. Di mana warna tersebut melambangkan semangat dan kegembiraan yang menggebu-gebu dan diharapkan dapat membawa pengaruh baik terhadap tahun baru yang akan dijalani.

Karena tradisi memberi angpao saat Imlek telah membudaya, maka memburu angpao sudah menjadi kebiasaan bagi mereka yang merayakannya. Hanya saja, bagi mereka yang memiliki kesibukan, tradisi ‘memburu’ angpao pada Imlek bisa menjadi kendala. Di bawah ini ada beberapa jenis amplop angpao  yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda.

CNY Angpao Serut Pucca

Jika Anda sering mengikuti Pucca & Friends di tivi berbayar Disney Channel, maka tentu Anda sudah kenal dengan karakter Pucca, bukan? Ya, karakter yang satu ini dikenal sangat menyukai Garu. Pucca merupakan karakter kartun yang jarang berbicara, namun sering tertawa cekikikan sehingga memiliki kesan yang manis. Meski demikian, ketika mengejar Garu, sosoknya bisa berubah menjadi kuat. Jika Anda memiliki anak, keponakan atau adik yang menggemari karakter ini, makan angpao dengan karakter CNY bisa jadi pilihan untuk diberikan.

Angpao Jaring Animal

Berbeda dengan angpao serut Pucca yang sepaket dengan isi amplop yang berisi gambar serupa, pada paket angpao jaring animal ini terdapat 5 jenis karakter binatang berbeda sehingga memberikan pilihan yang bervariatif. Dengan ragam karakter pada amplop angpao ini, Anda bisa menyesuaikan karakter mana yang paling disukai oleh anak, keponakan atau adik Anda. Selain itu, angpao jaring ini juga memiliki ukuran yang cukup dipakai menaruh uang kertas, yakni 12×0,5×10 sentimeter.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan