Kunafe Gelar Kegiatan ’Pangel1ng’

BANDUNG – Bandung Kunafe menggelar kegiatan bertajuk ”Pangel1ng Ku­nafe Harus Berubah” seba­gai ungkapan rasa syukur dan peringatan hari jadi pertama yang jatuh pada 24 Oktober 2018. Kegiatan tersebut, diselenggarakan di Taman Hotel Topas di sekitar area Outlet Bandung Kunafe Pasteur.

Peringatan hari jadi per­tama Bandung Kunafe dike­mas dalam bentuk kajian keagamaan yang mengha­dirkan Ustad Noor Al Kaut­sar. Ustad Noor Al Kautsar merupakan mantan vokalis dari band Rocket Rockers yang akrab disapa Ucay. Da­lam kesempatan tersebut, dia memberikan materi mengenai Hijrah kepada pengunjung yang hadir.

Owner Bandung Kunafe, Ananda Omesh mengung­kapkan, Pangel1ng sendiri berasal dari bahasa Sunda yang berarti mengingat. Untuk itu, dalam satu tahun adanya Bandung Kunafe, pihaknya perlu mengingat kembali rangkaian perjala­nan Bandung Kunafe hing­ga bisa menginjak angka pertamanya.

”Ini dalam rangka tasyakur binnikmat. Alhamdulillah tos sataun abi di pasian tempat dan Bandung Ku­nafe sudah ada di Bandung,” kata Omesh di Bandung, kemarin.

Dikatakan Omesh, tema Kunafe Harus Berubah yang diangkat dalam peringatan tersebut lantaran setiap pro­ses kehidupan manusia ha­rus mengalami perubahan ke arah lebih baik. Secara tidak sadar, mungkin masy­arakat tidak mengetahui proses pembuatan Bandung Kunafe dan hanya bisa me­nikmati rasa yang disajikan.

Omesh menyatakan, proses pembuatan Bandung Ku­nafe hingga bisa menjadi kudapan yang enak pun sama halnya dengan kehidu­pan yang tentunya membu­tuhkan proses. Untuk itu, adanya kegiatan tersebut juga adalah upaya untuk mengajak mensyukuri pro­ses dan mengubah diri ke arah lebih baik.

”Kita melihat Bandung Kunafe itu enak, tapi se­muanya butuh proses. Bahan-bahan yang kita gunakan gak akan berubah kalau kita tidak mengubah,” kata dia.

Dalam kesempatan terse­but, Omesh bersyukur dan mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak-pihak yang selama ini mem­berikan dukungan dan doa. Menurutnya, orang tua menjadi salah satu sebab dirinya bisa mengembang­kan bisnis dan menjadikan hidup lebih baik.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan