Senyawa kimia klorin bersifat korosif atau mengikis organ dan menyebabkan iritasi pada kulit, mata hingga saluran pernapasan.Rosita menerangkan komposisi pembalut juga terdiri dari non-woven, pulp, super absorbent polymer (SAP), polyethylene backsheet, silicon coated paper, holt melt adhesive, tissue pulp, dan sebagainya.
”Kandungan lain ini bisa menjadi senyawa karsinogen yang apabila terus terakumulasi bisa memicu kanker,” ucap nya.
Pada pembalut bekas, kata Rosita, komponen itu juga mengan-dung mikroba yang dapat menyebabkan berbagai penyakit pada orang yang mengonsumsinya. (ona/JPC/chs/cnn/ign)