Dikatakan Herman, upaya promotif dan preventif tersebut dilakukan pihaknya karena kesehatan menjadi salah satu pilar yang menentukan kemajuan suatu bangsa. Pasalnya, kesehatan juga sangat berpengaruh terhadap produktivitas penduduk dalam meningkatkan perekonomian.
“Ke depannya kami berharap kesadaran masyarakat untuk membudayakan pola hidup sehat dapat meningkat dari waktu ke waktu,” kata dia.
Untuk pelayanan kesehatan, kata Herman, BPJS Kesehatan Cabang Bandung telah bekerja sama dengan 190 Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan juga 40 Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKTRL) yang terdiri dari rumah sakit dan klinik utama.
“Sampai dengan 27 Juli 2018 terdapat 2.522.569 jiwa penduduk Kota Bandung yang telah menjadi peserta JKN-KIS,” kata dia. (job/yan)