BPJS Tingkatkan Pelayanan Melalui Aplikasi

“Itu demi terselenggaranya pemberian jaminan dan terpenuhinya kebutuhan dasar hidup yang layak bagi setiap peserta dan atau anggota keluarganya,” ucapnya.

Edison mengungkapkan, pihaknya juga terus mempermudah masyarakat agar mau ikut dalam kepesertaan JKN-KIS dengan memberikan informasi lainnya mengenai pendaftaran menjadi peserta JKN-KIS PBPU/Mandiri yang dapat dilakukan melalui Care Centre di 1500 400, website BPJS Kesehatan, Kantor Kecamatan serta dapat mendownload Aplikasi Mobile JKN di Google Play Store dan Apple Store.

“Aplikasi ini sangat mempermudah masyarakat, baik yang sudah menjadi peserta maupun yang belum menjadi peserta JKN-KIS, didalamnya terdapat fitur-fitur yang terkait JKN-KIS. Mulai dari pendafaran hingg informasi faskes. Dalam akun ini peserta JKN-KIS mendapatkan kemudahan dalam beberapa jenis pelayanan administrasi tanpa harus jauh-jauh datang dan antri di Kantor BPJS Kesehatan,” pungkasnya. (ziz/yan).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan