Kedua tim tersebut saat ini sedang terlibat dalam turnamen Jakajaya (Jakarta-Kalimantan-Jayapura), yang baru akan berakhir pada 14 Maret mendatang. Besar harapan Jose, baik Bhayangkara FC atau Persipura Jayapura bersedia untuk menjadi lawan uji tanding Maung Bandung setelah turnamen tersebut usai.
”Untuk pastinya, lawan di uji tanding kita nanti belum ada. Tapi, kita sudah koordinasi dengan satu tim karena dia selesai tanggal 14, mungkin nanti ada kabar lagi, siap datang ke Bandung atau tidak.”
“Lawan uji tanding minggu depan rencananya tim dari Liga 2 dulu, baru di minggu depannya lagi dari Liga 1. Saya sudah ajak Persipura dan Bhayangkara FC, tapi mereka masih fokus ikut turnamen di Jawa Timur,” tutupnya. (sib/ign)