Atlet Pencak Silat Kantongi Tiket Porda

SOREANG – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Bandung optimis dapat meraih maksimal pada Perhelatan even Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII 2018 mendatang.

Ketua IPSI Kabupaten Bandung AKPB Suminta MH mengatakan, rasa optimis ini diyakini setelah pihaknya meraih gelar juara umum pada babak kualifikasi pencak silat yang digelar di Bogor beberapa waktu lalu.

Menurutnya, Ipsi Kabupaten Bandung mengirimkan 22 atlet untuk mengukiti 20 kelas pada babak kualifikasi Porda dan berhasil meraih 15 medali. Sehingga, tiket untuk mengikuti Porda berhasil diperoleh.

Untuk itu, pihaknya akan terus memberikan semangat kepada para atlet dengan mempersiapkan dan berlatih lebih serius lagi unttuk menghadapi Porda nanti.

Suminta berharap, atlet-atlet akan terus dibina agar terus mencapai prestasi lebih besar lagi. Bahkan, bisa masuk kancah Pekan Olah Raga Nasional (PON) atau Sea Games.

“Melihat kondisi Atlet Silat Kabupaten Bandung, Saya yakin mereka bisa menjadi Atlet PON dan Asia Games,” tukasnya

Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bandung, Achmad Djohara mengapresiasi atas keberhasilan Pengcab IPSI kabupaten Bandung yang berhasil meraih tiket terbanyak.
“Semoga dengan keberhasilan tersebut, Atlet silat Kabupaten Bandung bisa meraih medali di pertandingan yang lebih tinggi sekaligus membawa nama baik Kabupaten Bandung. (rus/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan