BANDUNG – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terus mendorong pertumbuhan angka pengusaha muda di Tanah Air. Sebab kata dia, Indonesia masih kalah dengan negara-negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.
”Indonesia sekarang baru punya 3,3 persen menurut data Bank Dunia, masih kalah dengan Singapura yang sudh sekitar 7 persen,” kata Presiden yang karib disapa Jokowi saat menjadi narasumber Entrepreneur Wanted di GOR Sabuga kota Bandung, hari ini (18/12/2017).
Menurut pandangan presiden, peluang kesempatan anak muda untuk terjun pada dunia usaha masih terbilang luas. Apalagi saat ini didukung dengan digital ekonomi. ”Di depan akan ada 130 miliar USD untuk peluang usaha negara kita.Kita bebas berekspresi dengan speed yang tinggi. Gunakan kesempatan ini jangan takut gagal jangan mudah menyerah,” jelas dia. ***
Laporan: Ipan Sopyan/Jabar Ekspres
Editor: Igun Gunawan