JNE Bandung Dorong Perkembangan UKM

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Pertumbuhan positif ekonomi digital menuntut perubahan bagi langkah-langkah strategi satu instansi atau perusahaan dalam berkomunikasi kepada masyarakat sebagai target market. Konektivitas yang terbangun dengan adanya internet mau pun mobile devices menciptakan masyarakat di dunia maya dimana jarak tidak menjadi kendala dalam melakukan aktifitas komunikasi kepada siapa pun, tidak terkecuali konsumen dengan perusahaan penyedia jasa atau produk.

Melihat potensi produk kreatif para UKM di Jawa Barat, JNE mengelar rangkaian roadshow bertajuk Big Impact Low Cost  di Purwakarta. Event ini dengan tujuan mengakselerasi potensi UKM di daerah.

JNE berperan penting dalam kemajuan pasar online yang sedang melesat dan berupaya agar dapat bersama-sama membangun perekonomian Nasional.

Deputy GM Wilayah Indonesia Barat Hasmeliyani Suseno mengatakan, banyak aspek yang dapat ditingkatkan dari potensi UKM salah satunya dalam pemasaran online, untuk itu JNE hadir dan berperan aktif dalam memberikan strategi kepada para UKM dengan menghadirkan para pakar dan praktisi dalam berjualan online. ”Merebaknya pertumbuhan e-commerce memberikan kontribusi positif dalam pertumbuhan ekonomi, sejalan dengan hal itu kami juga ingin UKM sebagai salah satu penopang ekonomi ini bisa terus mengalami pertumbuhan yang baik, sehingga berdampak positif kepada perekonomian nasional,” ujar Suseno.

Sementara Branch Manager JNE Bandung Iyus Rustandi mengatakan, pengembangan untuk mendukung ekosistem ini, dengan beragam inovasi produk layanan dan program dari JNE. Sebagai perusahaan nasional yang memiliki lebih dari 5000 titik layanan, JNE terus mengembangkan dan memperkuat segala sektor untuk menjaga kualitas prima kepada seluruh pelanggan, JNE berkomitmen untuk menyampaikan kebahagiaan bagi setiap pelanggan sesuai dengan tagline JNE yaitu Connecting Happines.

JNE pun mengembangkan sektor teknologi dan informasi sehingga pelanggan dapat mengetahui keberadaan paket dan estimasi waktu serta lokasi titik layanan dengan mobile apps MyJNE. Begitu juga dengan Pesanan Oleh -Oleh Nusantara (PESONA) yang bekerjasama dengan lebih dari 600 produsen makanan khas daerah. (rls/fik)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan