Beragam aksesoris dan apparel big bike Honda juga dihadirkan melengkapi nuansa premium yang disuguhkan oleh booth Honda. Turut dihadirkan juga Honda RC213V-S yang merupakan versi jalan raya tunggangan Marc Marquez dan Dani Pedrosa. AHM menghadirkannya di Indonesia untuk memenuhi keinginan para pecinta MotoGP Honda yang jumlahnya sangat banyak di Indonesia. Model ini diproduksi dengan jumlah terbatas di dunia dari pabrik Honda di Kumamoto Jepang.
Disamping itu, pengunjung booth Honda juga akan disuguhkan dengan berbagai hiburan seperti adu kencang dalam games MotoGP menggunakan XBOX, hiburan live music, apparel auction, moment photo contest dan beragam aktivitas menarik lainnya. Khusus untuk komunitas big bike yang tergabung dalam Honda Big Bike Indonesia (HOBI), AHM menyiapkan area parkir khusus sebanyak 30 slot parkir big bike Honda yang berkunjung di GIIAS 2016.
”Kami harap kehadiran booth Honda di ajang pameran otomotif bergengsi ini dapat memudahkan pecinta sepeda motor premium di tanah air dalam mewujudkan mimpi mereka untuk memiliki jajaran sepeda motor terbaik Honda di Tanah Air,” tutup Indraputra. (rls/hep/fik)