SEJAK menjadi komentator di D’Academia Asia, nama Mas Idayu makin dikenal di tanah air. Di usia yang tidak muda lagi, Mas Idayu, tetap terlihat cantik dan aktif. Itu sebabnya, penyanyi dangdut Saipul Jamil, tergila-gila dengan artis Negeri Jiran itu.
”Kalau Saipul Jamil orangnya memang lucu, suka menggoda. Tapi bagi mami itu biasa saja kok,” ujar Mas Idayu belum lama ini.
Selama berlangsungnya kontes dangdut tingkat Asia itu, Saipul Jamil memang kerap menggoda Mas idayu. Apalagi selama ini, penyanyi asal jiran itu memang dikabarkan dekat dengan Saipul Jamil. Mantan Suami Dewi Persik ini juga tidak segan menunjukkan kepeduliannya kepada ibu satu anak ini.
Awalnya, komentator yang di layar kaca terkesan galak, di balik panggung seorang penyanyi senior yang ramah dan bijak. Mas Idayu juga kerap cekcok dan geregetan dengan Saipul Jamil.
Begitu seringnya adu mulut, Mas Idayu dan Bang Ipul malah dijodoh-jodohkan oleh para host. Soal kehebohannya dengan Saipul jamil di panggung, Mas Idayu langsung pasang wajah datar.
”Ah, itu anak-anak macam membuat lelucon buat Mami. Karena Mami sering gemas dengan Bang Ipul ini. Tapi Bang Ipul itu sebagai komentator oke kalau sudah meneliti soal lirik. Sudah itu saja, nggak ada kisah-kisah romance, ya!” kata Mas Idayu.
Meski artis yang harus menjaga penampilan, Mas Idayu ternyata sangat doyan makan. Apapun makanan yang disodorkan kepadanya pasti dihabiskan. ”Saya paling suka makan jengkol dan bakso. Syaipul suka anterin saya macam-macam penganan dari jengkol,” katanya sambil tertawa.
Untuk bakso, Mas Idayu mengaku bisa makan dua mangkok sekaligus. Katanya, bakso di Indonesia lebih sedap. ”Kalau sekali makan satu mangkok tidak cukup, harus dua mangkok. Baksonya maunya yang besar-besar biar mantaps,” tandasnya. (esy/jpnn/fik)