PGRI KBB Pilih di Rumah

GERAKAN moral doa bersama PGRI Jabar bagi Kadisdik Jabar Asep Hilman salah satunya berjalan di Kabupaten Bandung Barat (KBB). Jajaran guru di KBB ikut mendoakan yang terbaik bagi kadisdik, karena tengah mendapat ujian proses hukum.

Ketua PGRI Kabupaten Bandung Barat Adung Mulyadi menyatakan, sebagai sesama umat muslim, tidak salah jika saling mendoakan ketika ada umat muslim lainnya yang terkena musibah. Seperti halnya yang saat ini tengah dialami kadisdik Jabar. Doa bersama ini berawal dari rapat koordinasi dengan PGRI Jabar pada Sabtu (31/10) lalu. ’’Imbauan dari PGRI Jabar agar seluruh PGRI ikut mendoakan yang terbaik bagi kadisdik Jabar,’’ kata Adung kepada Bandung Ekspres di Ngamprah, kemarin (2/11).

Doa yang dilakukan para guru di KBB tidak difokuskan di lapangan pemkab. Melainkan, doa dilakukan di masing-masing wilayah. Ada yang melakukan doa di rumah, masjid dan beberapa tempat lainnya. ’’Doa bersama yang kita lakukan tidak hanya di satu titik. Kami dari PGRI hanya mengajak dan memberikan imbauan kepada para guru agar ikut mendoakan yang terbaik,’’ terang dia.

Menurut dia, dengan ikut mendoakan kepada kadisdik Jabar, bukan berarti menghalangi proses hukum. Namun, doa yang diucapkan para guru di KBB ini sebagai bentuk keprihatinan sesama umat muslim. ’’Kita tidak ada niat menghalangi proses hukumnya. Silakan saja selesaikan proses hukum dengan sejujur-jujurnya,’’ ungkapnya.

Dia berharap, dalam proses hukum yang tengah dijalani kadisdik harus bisa ditunjukkan yang sebenar-benarnya. Dia juga sangat mengutuk keras prilaku kejahatan bagi siapapun yang melakukannya. ’’Kita sangat mengecam segala perbuatan kejatahan (korupsi). Jadi, doa yang kami lakukan bersama guru lainnya baik di masjid, pemda dan di rumah hanya sebatas kepedulian sesama muslim,’’ ujarnya.

Disinggung berapa saat ini jumlah anggota PGRI di KBB, dia menyebut, 13 ribu anggota PGRI. Sebanyak 7.000 anggota PGRI berstatus pegawai negeri sipil (PNS) dan 6.000 merupakan tenaga honorer. ’’Kita berharap dunia pendidikan di Indonesia khususnya di Jawa Barat menjadi lebih baik untuk mencerdaskan anak-anak bangsa,’’ paparnya. (drx/hen)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan