Gotrasawala Harus Jadi Event Internasional

[tie_list type=”minus”]Bakal Digelar di Tiga Pantai Kawasan Pantura[/tie_list]

bandungekspres.co.id– Pemprov Jawa Barat (Jabar) kembali akan menggelar event akbar Gotrasawala di sejumlah titik di tiga kabupaten di kawasan Pantai Utara (Pantura). Hal ini karena ingin mengulang sukses pada tahun lalu.

Wakil Gubernur Jabar Deddy Mizwar mengatakan, Gotrasawala adalah sebuah forum festival dan seminar besar bertaraf Internasional yang memperkenalkan kekayaan ragam seni budaya wilayah Jawa Barat yang bermutu tinggi ke pasar internasional. Menurutnya, event akbar ini adalah agenda kebudayaan penting bagi Jabar sebab pada event ini akan melibatkan banyak seniman dari berbagai latar belakang.

”Kita akan mengundang para direktur festival dan media Internasional dengan harapan acara ini bisa memiliki gengsi,” jelas Deddy ketika ditemui di Gedung Sate kemarin (27/10).

Dirinya menginginkan, untuk kedua kalinya strategi penyelenggaraan Gotrasawala harus lebih sukses. Untuk itu, perlu strategi promosi maksimal agar event akbar ini sampai mendunia.

Selain itu, event ini juga harapannya bisa dinikmati oleh pengunjung lokal dan turis dalam negeri dan memikat turis mancanegara untuk datang menyaksikan event ini. Untuk itu, keberadaan tokoh dan budayawan berkelas dunia sangat dibutuhkan agar bisa merekomendasikan festival ini ke mata Internasional.

Berdasarkan keinginan ini, panitia akan mengundang pelaku-pelaku seni negara-negarasahabat seperti Direktur Festival OzAsia di Adelaide Australia yang diundang khusus untuk menghadiri event ini, sebab direktur festival dan pelaku seni di Australia sangat tertarik dengan kesenian topeng Cirebonan.

”Museum Topeng Cirebon akan memamerkan koleksinya sebagai bagian dari program festival mereka sebab peminat terhadap seni topeng Cirebon ini di festival OzAsia sangat luarbiasa,” kata dia.

Pada kesempatan itu juga Gotrasawala Ensemble akan diundang untuk tampil di dua world music festival terbesar di dunia, yaitu Sharq Taronalari di kota Samarkan, Uzbekistan dan Jeonju International Sori Festival di kota Jeonju, Korea.

Dari 69 negara Peserta Sharq Taronalari, hanya Gotrasawala Ensemble yang di liput secara luas oleh Euronews, sebuah TV Berita yang paling terkemuka di Eropa.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan