”Satu pelanggaran yang sudah diwanti-wanti sebelumnya dan pelanggaran itu akhirnya menjadi gol,” imbuhnya.
Meski sempat mengimbangi permainan lawan, pelatih yang akrab disapa Djanur itu mengakui sisi mental pemain yang kurang berpengalaman juga ikut mempengaruhi pada laga tersebut.
”Yang kemarin ada beberapa pemain yang jam terbangnya atau menit bermainnya kurang. Kelihatan sekali mereka kurang pengalaman, hanya itu saya lihat. Sehingga kemarin jujur kami kurang mengigit, peluang pun sangat sulit didapat,” jelas pelatih yang membawa Persib juara Indonesia Super League 2014 itu.(bbs/asp)