112.000 KK Belum Teraliri Listrik

Saat dikonfirmasi kepada Manager PLN Saguling Yuli Sri Rahmayani menuturkan, sebenarnya di Desa Saguling sudah ada 6 gardu listrik untuk masyarakat yang membutuhkan. Dia menambahkan, setelah melakukan pengecekan nantinya pihak PLN akan menambahkan listrik untuk wilayah yang membutuhkan. Terutama di Kecamatan Saguling.

Sementara itu, saat ditemui usai melakukan silaturahim dengan para pegawai Pemda di lapangan parkir, Bupati Bandung Barat Abubakar menyebut, telah menyediakan anggaran Rp 3,5 miliar untuk 2.500 KK warga yang belum mendapatkan listrik setiap tahun. ”Anggaran tersebut kami (Pemkab Bandung Barat) menamai listrik masuk desa. Pemerintah sendiri sudah mengupayakan agar seluruh masyarakat di Bandung Barat bisa merasakan listrik. Pemda sendiri sudah berusaha untuk melayani masyarakat,” ucap Abubakar Kamis (31/7).

Saat ini Bandung Barat sering dikenal sebagai wilayah sumber energi. Abubakar berharap, seluruh wilayah Bandung Barat bisa terang benderang. ”Adanya PLTA Saguling itu sudah sejak tahun 1985 dan saat ini ada PLTA Upper Cisokan yang akan dibangun. Setelah keduanya dibangun, dari jumlah yang masyarakat yang belum terkena listrik saat ini bisa berkurang,” ucapnya. (mg5/hen)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan