ANGGOTA dari Grup Ooredoo, Indosat telah sukses melayani seluruh pelanggannya selama masa mudik Lebaran 2015. Seluruh pelanggan dapat tetap dapat berkomunikasi dengan baik dan nyaman walaupun terjadi kenaikan trafik telekomunikasi. Hal ini berkat kesiapan seluruh jaringan selular Indosat, yang telah ditingkatkan baik kapasitas maupun kualitasnya. Termasuk untuk mengantisipasi terjadinya kenaikan trafik telekomunikasi seperti masa mudik Lebaran saat ini.
Kesiapan jaringan selular Indosat untuk masa mudik Lebaran 2015 tidak terlepas dari program modernisasi jaringan yang telah dilakukan di seluruh Indonesia, termasuk kota-kota tujuan mudik baik di Jawa maupun Luar Jawa.
Khusus dari sisi kapasitas jaringan menghadapi mudik Lebaran ini, kapasitas seluruh layanan selular baik suara (voice), SMS maupun data, ditingkatkan sesuai dengan prediksi dan potensi kenaikan yang akan terjadi. Untuk layanan voice dinaikkan kapasitasnya menjadi 39 juta erlang per hari, untuk layanan SMS kapasitas ditingkatkan menjadi 1,28 miliar SMS per hari, sementara untuk data, Indosat meningkatkan kapasitas data menjadi 2.081 terabyte per hari. Kapasitas ini disiapkan untuk 66,5 juta pelanggan Indosat yang didukung dengan total BTS 40.756 secara nasional.
”Kami berterima kasih atas kesetiaan pelanggan Indosat yang terus menggunakan layanan kami dan tetap dapat berkomunikasi dengan nyaman selama masa mudik Lebaran 2015 ini. Menjadi komitmen kami untuk terus memberikan pelanggan terbaik dalam menikmati layanan kami dalam situasi apapun, termasuk saat terjadinya lonjakan trafik telekomunikasi mudik Lebaran. Hal ini tentu saja tidak lepas dari kesiapan jaringan kami, termasuk sebagai hasil dari program modernisasi jaringan kami di berbagai kota yang membuat komunikasi bersama Indosat menjadi semakin mudah, nyaman dan cepat,” ujar Director & Chief Technology Officer Indosat John Martin Thompson. (fjr/fik)