BANDUNG – Imbauan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk meliburkan instansi pemerintah dan sekolah saat pelaksanaan peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60, berjalan optimal. Hal tersebut terlihat dari lengangnya arus lalu lintas. Salah satunya di Jalan Cibiru – Soekarno Hatta.
”Hari ini lowong, nggak macet. Biasanya Cibiru macet banget. Mau nyebrang aja susah. Kalau tiap hari seperti ini kan enak,” ucap Hanif Hidayatullah, salah satu warga.
Titik-titik kemacetan yang biasa terjadi di Cibiru, Cicaheum, Suci, Cicadas, Gatot Subroto, Ir H. Juanda, dan Soekarno Hatta tidak terlihat. Bahkan, di pusat perbelanjaan seperti di Jalan Merdeka dan Cihampelas pun, tidak ditemukan kepadatan kendaraan.
Hal serupa terlihat pula di pintu keluar tol Buahbatu dan Pasteur. Kendaraan yang keluar masuk tol tidak banyak. Meskipun beberapa kendaraan dari luar Bandung masih terlihat, pelat nomer kendaraan Bandung masih mendominasi.
Namun, kenyamanan lalu lintas yang lancar, bertimbal balik dengan pendapatan sopir angkutan kota (angkot) yang minim. Tidak adanya anak sekolah dan karyawan menjadikan angkot sepi penumpang. ”Anak sekolah sama karyawan libur, jadi nariknya sepi. Paling sekali jalan cuma 4 orang. Mau jalan juga sayang sama bensin. Pengeluaran nggak sesuai pendapatan,” ungkap Endang Komara, supir angkot trek Cicadas-Elang, kemarin (24/4).
Hal serupa diungkapkan Annisa Rahmawati, petugas Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Jalan Sunda. Dia mengaku, jumlah kendaraan yang mengisi bahan bakar di sana berkurang. Pada jam-jam padat seperti pagi dan sore hari, antrean panjang kendaraan selalu terjadi. Namun untuk kemarin, kendaraan yang mengisi bahan bakar terlihat jarang.
”Biasanya suka rame sampai ngantre panjang apalagi di siang hari. Tapi sekarang mah paling cuma satu atau dua kendaraan yang antre,” ungkapnya.
Adapun jalan di Bandung yang ditutup antara lain Jalan Aceh, Jalan Merdeka, Jalan Wastukencana, Jalan Asia Afrika, Jalan Tamblong, Jalan Lembong, Jalan Naripan dan Jalan Braga. Penutupan juga diberlakukan di Alun-alun Timur, Jalan Dewi Sartika, Jalan Kepatihan, Jalan Dalem Kaum. (mg11/tam)