Terima Kunjungan CFAP Perwakilan Jepang

Terkait Rencana Pengembangan Kota Layak Anak

BANDUNG – Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar menerima kunjungan Members Of CAFP (Child Friendly Asia Pacific) Japan atau Konsultan Kota Layak Anak Asia Pacific Prof.Dr.Isami Kinoshita di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, kemarin (12/3). Dalam kunjungannya tersebut, Profesor Isami Kinoshita didampingi oleh Konsultan Kota Layak Anak Asia Pacific Perwakilan Indonesia Usaman Basuni yang juga Assiten Deputi Pengarusutamaan Gender Bidang Sumber Daya Alam dan Lingkungan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia.

Sementara itu, Deddy Mizwar dalam menerima tamunya itu didampingi Asisten Kesejahteraan Rakyat Pemprov Jabar Ahmad Hadadi dan Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Nenny Kencanawati. Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Wali Kota Bandung, Oded Muhammad Danial.

Wagub Deddy dalam kesempatan tersebut menjelaskan tentang upaya Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam pengembangan Kota Layak Anak dan dalam upaya menciptakan lingkungan ramah anak, termasuk dalam lingkungan pendidikan atau lingkungan sekolah. Menurutnya, lingkungan sekolah dan model pendidikan di sekolah itu harus ramah terhadap anak didik. Jangan sampai, lingkungan dan model pendidikan di sekolah membuat anak malah stress.

”Lingkungan dan model pendidikan di sekolah itu harus menciptakan bagaimana anak itu belajar dengan terus bergembira. Lingkungan dan model pendidikan di sekolah harus menciptakan gairah belajar anak. Jangan sampai anak kalau mau sekolah malah stress karena lingkungan sekolahnya yang kurang menunjang,” katanya.

Upaya-upaya dalam menciptakan lingkungan ramah anak dan revitalisasi kota layak anak di Jawa Barat, diakui Deddy masih belum optimal. Oleh karena itu, katanya, perlu dilakukan kerjasama atau bertukar informasi dengan beberapa Negara, khususnya di Asia Pasific. ”Secara kultur tidak terlalu berbeda,” ujarnya.

Sementara itu, Profesor Isami Kinoshita mengungkapkan kekagumannya terhadap Jawa Barat. Pasalnya, salah satu putra Jawa Barat yaitu, Lela, alumni ITB mampu berprestasi luar biasa di Jepang dan bekerja di sebuah lembaga model NASA di Amerika.

Profesor Isami juga mengatakan, selain terus mengembangkan program kota layak anak, pihaknya juga akan mengembangkan provinsi layak anak. (jbr/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan