Tinggalkan Persib, Eze Dijual ke Bhayangkara

BANDUNG-Ezechiel N’Douassel akhirnya resmi meninggalkan Persib di musim 2020 ini. Dia hengkang ke klub yang bermarkas di Jakarta Bhayangkara FC dan diresmikan The Guardian pada Selasa (21/1) malam. Sang agen Agwa Aliba mengungkapkan, bahwa kepindahan Eze adalah kesepakatan antar dua klub dengan menebus nilai transfer.

Kendati demikian, agennya tidak menyebut nilai transfer yang dikeluarkan Bhayangkara. Ia hanya mengungkapkan durasi kontrak Ezechiel bersama tim yang diasuh Paul Munster itu selama dua tahun.

“Jadi bukan dipinjam. Kita komitmen antara dua tim, sesuai permintaan dan sesuai harga yang diminta. Dia sudah kontrak dua tahun,” ungkap Agwa Saliba baru-baru ini, dilansir dari simamaung.com.

Adapun klausul perjanjian, meski bukan status pemain pinjaman Ezechiel tidak boleh bermain ketika menghadapi Persib Bandung di kompetisi Liga 1 2020. “Dia (Ezechiel) tidak boleh main lawan Persib,” kata Agwa.

Ezechiel yang total telah mencetak 36 gol di Liga 1, selama dua musim setengah bersama Maung Bandung digoda beberapa klub sebelum berlabuh ke Bhayangkara FC. Tim juara Bali United dan Arema FC adalah klub-klub yang menginginkan jasa penyerang Tim Nasional Chad itu.

“Ada tiga klub yang sudah hampir deal. Tpi aku baca dan yang serius Bhayangkara. Ada Arema, Bali, yang sudah hubungi dia,” tuturnya. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan