Tiga Raksasa Garap Laga Amal

MILAN – Real Madrid, Bayern Munchen dan Inter akan memperebutkan Piala Solidaritas Eropa 2021. Ini merupakan perhelatan amal untuk mengumpulkan bantuan bagi tenaga medis di Italia dan Spanyol dalam perang melawan pandemi virus korona

Spanyol dan Italia adalah dua negara Eropa yang paling terpukul selama wabah Covid-19. Jika diakumulasikan, korban yang meninggal di dua negara tersebut tembus 60 ribu jiwa. Turnamen ini nantinya akan bernama European Solidarity Cup yang rencananya dihelat pada pertengahan tahun.

Dilansir dari Sportkeeda, pertandingan ini rencananya akan dimainkan di masing-masing dari tiga kota sesuai dengan domisili klub tersebut, Madrid, Munich dan Milan dengan harapan para penggemar bisa memenuhi tribun penonton. dapat kembali hadir.

“Real Madrid akan bekerja sama dengan Bayern Munchen dan Inter untuk menjadi tuan rumah Piala Solidaritas Eropa 2021. Ketiga klub akan datang bersama untuk mengirimkan pesan solidaritas dan persaudaraan ke seluruh Rakyat Eropa,” tulis Real Madrid dalam akun Twitternya.

Dalam setiap pertandingan, klub tuan rumah akan mengundang perwakilan dari petugas kesehatan yang telah bekerja tanpa lelah dan dinobatkan sebagai pahlawan.”Stadion Santiago Bernabeu menjadi venue Real Madrid menjamu Inter sebelum anak asuh Antonio Conte menyambut Bayern Munchen di San Siro. alu turnamen bakal ditutup di Allianz Arena saat Munchen menjamu Real Madrid,” tulis Sportkeeda.

Lalu turnamen bakal ditutup di Allianz Arena saat Munchen menjamu Real Madrid. Diketahui, tanggal laga ini dimulai masih mengikuti kalender kompetitif pada tahun 2021. Tetapi, kompetisi ini tidak akan dimulai sebelum para fans diizinkan kembali ke tribun dan menonton langsung.

Hingga kini, baru Bayern yang kembali melanjutkan kampanye Bundesliga 2019-20 dengan memetik kemenangan 2-0 atas Union Berlin, Senin (18/5) dini hari WIB. Sementara, LaLiga dan Serie A diperkirakan akan dimulai lagi paling cepat pada bulan depan. (fin/tgr)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan