Sehari Muncul 24 Kasus Baru Positif Covid-19 di Sumedang

JURU Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Sumedang, Iwa Kuswaeri mengatakan, dalam sehari, sedikitnya terdapat 24 warga Sumedang dinyatakan positif terpapar Covid 19.

Ke 24 orang tersebut antara lain, 7 orang dari Kecamatan Tanjungsari, yakni IJ, 49, perempuan asal Desa Jatisari, AZ, 25, Perempuan, asal Desa Jatisari, AS , 30, perempuan, asal Desa Jatisari, CS, 43, perempuan, asal Desa Jatisari, ES ,67, perempuan Jatisari, AMR ,25, Laki-laki, asal Jatisari dan RGP, 22, perempuan, asal Desa Cijambu.

“Asal Kecamatan Cimalaka hanya satu orang yaitu ADL 24 tahun berjenis kelamin perempuan, asal Desa Naluk,” katanya kepada Sumeks melalui Aplikasi WhastApp nya, Kamis (24/9).

Pasien lainnya berasal dari 9 orang yaitu, ZN ,1 tahun jenis kelamin Perempuan, asal Tomo, YRM ,51, Perempuan asal Desa Tomo, SA ,28, perempuan, asal Desa Bugel, AS ,54, laki-laki asal Tomo, SJ ,18, perempuan, asal Desa Tomo, YS ,19, perempuan, asal Tomo, ZA ,3 tahun jenis kelamin laki-laki, asal Tomo, YF, 26, laki-laki, asal Tomo dan HF 34, jenis kelamin laki-laki Desa Tolengas.Kecamatan Tomo berjumlah

“Dari Kecamatan Buahdua hanya ada dua orang yaitu, ADS , 17, jenis kelamin Laki-laki, asal Hariang Kec. Buahdua, U ,57, jenis kelamin perempuan, asal Desa Hariang,” tuturnya.

Dari Kecamatan Darmaraja berjumlah satu orang yaitu, DW ,38, berjenis kelamin Laki-laki, asal Darmajaya.

Dari Kecamatan Jatinangor satu orang, RM ,48, berjenis kelamin perempuan, asal Desa Sayang. Asal Kecamatan Tanjungkerta berjumlah 1 orang yaitu, DNF (25) jenis kelamin laki-laki, asal Desa Sukamantri.

Sementara itu dari Kecamatan Sumedang Utara berjumlah 2 orang yaitu, NW ,3, jenis kelamin perempuan, asal Kelurahan Situ dan T , 26, jenis kelamin Laki-laki, asal Kotakaler.

“Ke 24 orang itu terkonfirmasi positif hasil tracing dari kontak erat pasien konfirmasi positif Covid-19 sebelumnya,” katanya.

Bahkan, mereka juga merupakan hasil tracing di luar Kabupaten dan berstatus susfect. Serta hasil swab massal yang dilakukan terhadap 593 orang oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang, pada tanggal 16 dan 17 September lalu.

“Mereka (pasien baru, red) sudah melakukan isolasi mandiri sejak dilakukan pengambilan swab. Kemudian untuk pasien yang tidak bergejala dan akan selesai isolasi mandiri pada tanggal 26 dan 27 September 2020 mendatang,” tuturnya. (nur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan