Persiapan Terakhir Kontra Barito Putera

BANDUNG- Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengatakan laga melawan PSKC Cimahi menjadi persiapan terakhir menjelang pertandingan uji coba selanjutnya kontra Barito Putera, di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (11/2) hari ini.

Terlebih Robert mengaku sudah mulai mendapatkan racikan yang pas di laga kontra tim berjuluk Laskar Antasari tersebut.

“Tapi ini pramusim dan mereka baru bersama dua pekan, jadi laga melawan Barito itu fase akhir dan kami akan memainkan pemain yang sama Selasa nanti, itu yang harus kami lakukan untuk perbaikan,” kata Robert kepada awak media, Sabtu (8/2) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung usai laga uji coba melawan PSKC, dilansir dari republikbobotoh.com.

Terkait uji coba itu, Persib memang tampil dominan, namun Robert Alberts tetap melihat ada beberapa kekurangan dalam timnya.

Tampil garang sepanjang laga dinilai Robert masih kurang memuaskan bila melihat lawan dari timnya. Terlebih skuat besutan Robby Darwis tampil dengan pemain lokal.

“Mereka terlihat begitu berbahaya. Beberapa kali menemukan momen yang bagus tapi perlu diingat juga kami menghadapi tim yang tanpa pemain asing di lini belakang,” papar Robert.

Sementara itu, bek tengah Persib Nick Kuipers memandang positif setiap uji tanding Persib. Sedikit demi sedikit mereka mulai masuk ke dalam intensitas pertandingan setiap pekan seperti di liga. Sebelumnya Persib melakukan pertandingan melawan Melaka United dan Persib U-20.

“Pada dasarnya kami seharusnya bisa menang dengan gol yang lebih banyak (lawan PSKC). Tapi ini uji coba dan kami bisa mencoba sesuatu dan saya pikir ini game yang bagus bagi kami mencoba sesuatu dan mulai merasakan lagi atmosfer pertandingan,” tutur Nick, dilansir dari simamaung.com.

Pekan depan, Selasa (11/2) Persib akan berhadapan dengan Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung. Lawan yang lebih berat dan sama-sama tengah mempersiapkan diri berkompetisi. “Mulai pekan depan kami akan mulai menghadapi uji coba dengan lawan yang lebih berat,” kata Nick.

Kurang lebih tiga minggu Maung Bandung akan melakukan kick-off pertamanya musim 2020. Eks. pemain ADO Den Haag itu bertekad bisa lebih baik dari pada capaian Persib musim lalu. Mau tidak mau waktu yang tersisa wajib dimaksimalkan Persib, kemudian mengatakan siap saat pertandingan nanti.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan