Miliki Pengalaman Matang, Ichsyan Yansusan Siap Nyalon Bupati Bandung

SOREANG-Kepastian Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak masih menjadi pembahasan KPU dan DPR RI. Meski beberapa waktu lalu, sudah beredar surat keputusan bersama terkait pilkada siap dilaksanakan pada Desember 2020 mendatang.
Kabupaten Bandung satu dari Delapan Daerah di Jawa Barat yang akan melaksanakan Pilkada serentak. Beberapa Partai Politik sudah melakukan penjaring Bakal Calon Bupati dan wakil Bupati.
PKS sudah berkoalisi dengan partai Demokrat dan mengusung nama Gun Gun Gunawan sebagai Calon Bupati. Partai PAN berkoalisi dengan PDIP yang sudah merekomendasi Yena Masoem. Sementara partai Nasdem memunculkan nama Sahrul Gunawan. Sedangkan PKB, dan Partai Gerindra belum memunculkan balon yang akan diusungnya.
Sementara Partai Golkar, selaku partai penguasa di Kabupaten Bandung. Sebab berhasil meraih 12 Kursi DPRD. Pansel partai Golkar masih menunggu hasil servey 10 nama Balon dari DPP Golkar.
Beberapa partai politik di Kabupaten Bandung sedang mempersiapkan kader terbaik menjadi Calon Bupati periode 2021-2026. Dan menunggu keputusan pasti tentang pelaksanaan Pilkada serentak.
Momen mengejutkan dari pengusaha muda Kabupaten Bandung Ichsyan Yansusan, dirinya menyatakan siap maju dalam perhelatan politik pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2021-2026.
Pengusaha muda tersebut, merupakan putra anggota DPR RI Anang Susanto dan saudara kandung dari Agung Yansusan yang sekarang menduduki kursi anggota DPRD Kabupaten Bandung.
Ichsyan Putra dari politikus partai Golkar Anang Susanto yang saat ini duduk di DPR RI, tidak mungkin mendaftar jadi balon bupati dan wakil bupati dari Partai Golkar, PDIP, PAN ataupun Demokrat. Sebab, semua partai tersebut sudah menutup masa pendaftaran.
“Namun ada dua parpol besar yang masih memiliki kesempatan untuk mendaftar jadi calon bupati/wakil Bupati Bandung. Partai tersebut, yaitu Gerindra dan PKB,” kata salah satu orang dekat Ichsyan Yansusan kepada Jabar Ekspres, Sabtu (16/5).
Menurutnya, pengusaha muda asal Kabupaten Bandung tersebut, dinyatakan layak untuk maju dalam perhelatan politik pemilihan Bupati/Wakil Bupati Bandung. Sebab, selain memiliki ilmu dan pengalaman dia juga sebagai keluarga politikus. “Ichsyan Yasusan meruapakan pengusaha muda yang memiliki pengalaman politik dan usaha. Kaum generasi muda Kabupaten Bandung siap mendukung beliau menjadi Calon Wakil Bupati,” pungkasnya. (rus)

Tinggalkan Balasan