Kondisi Stadion SJH Siap Digunakan pada Pertandingan Liga 1 2020

SOREANG –  Kabupaten Bandung sudah masuk kategori Level 2 artinya sudah masuk zona biru covid, dan sudah mulai memasuki era adaptasi kebiasaan baru (AKB) pasca pandemic covid-19. Bupati Bandung, Dadang M. Naser menyambut baik apabila ada tim yang akan menggunakan stadion Si Jalak Harupat dijadikan homebase pada kompetisi Liga 1 2020.

”Kami sangat welcome jika ada yang menggunakan basecamp di Jalak harupat, terus ada pertandingan pertandingan skala Liga 1, itu kami sangat welcome,” katanya saat memberikan keterangan kepada awak media, belum lama ini.

Menurut Dadang, meski ditengah pandemi covid, ia tak mempermasalahkan untuk melibatkan suporter dalam setiap pertandingan. Terlebih. ”Kabupaten sudah dinyatakan zona biru, dan telah memasuki adaptasi kebiasaan baru (AKB), sehingga beberapa faslitas umum sudah kembali di buka,” jelasnya.

Namun Dadang menegaskan untuk setiap pertandingannya harus menerapkan protokol kesehatan, demi  menjaga keselamatan semua pihak dari penularan covid.

”Silahkan Jalak Harupat digunakan tetapi penonton harus memakai masker, penonton juga harus thermogun, cuci tangan pakai sabun, dan jaga jarak,” Dadang menegaskan.

Dadang menambahkan, untuk penerapan protokoler kesehatan dan pembatasan kuota penonton saat pertandingan digelar. Ia menuturkan harus berdiskusi terlebih dengan pihak Panitia Penyelenggara. ”Ya itu harus ada, panitia harus menetapkan pembatasan penonton dan itu akan dibicarakan oleh Panpel,” tegasnya.

Disinggung soal kondisi Stadion SJH, Dadang mengatakan semuanya sudah diurus oleh Dinas Kepemudaan dan Olah Raga (Dispora) Kabupaten Bandung. ”Itu tetap dirawat oleh Dispora, sangat siap, Stadion si Jalak Harupat sangat siap untuk para pecinta sepakbola,” pungkasnya.(persib/rus)

Tinggalkan Balasan