Jaga Keamanan Pemain, Persib Bandung Mulai Susun Teknis Latihan Sesuai Protokol di Era New Normal

BANDUNG-Persib Bandung saat ini tengah menyiapkan teknis dan protokol latihan yang aman di era new normal, dimana Pandemi Covid-19 nyaris mengubah seluruh aktivitas sosial, tak terkecuali aktivitas olah raga sehingga pola latihan harus mengikuti protokol kesehatan pemain.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono mengatakan, sedianya protokol kesehatan telah diterapkan dalam dua laga terakhir yang dilakoni Persib di Shopee Liga 1 2020.

“Pada sat itu kan covidnya baru mulai. tapi kalau diingat tim kita itu begitu masuk mes sudah langsung pakai disinfektan, kita sudah buat larangan juga buat pemain untuk berfoto dengan fans, itu bahkan sudah dilakukan seminggu sebelum lawan PSS Sleman,” ujar Teddy, Kamis (11/6) dilansir dari sport.detik.com .

Beberapa teknis protokol kesehatan bagi pemain tentunya akan lebih banyak diberikan. “Dan nanti di sesi latihan mungkin akan ada latihan fisik, tapi pasti mengikuti protokol, misal awal-awal enggak boleh tackle, enggak boleh terlalu ngotot merebut bola dari temannya di kondisi latihan,” kata Teddy.

Selain lebih aman dari segi kesehatan, secara teknis juga protokol itu bisa mengurangi risiko cedera bagi pemain yang sudah hampir tiga bulan tak lagi latihan bersama. “Kita lihat sendiri, Messi latihan dua minggu kena cedera betis, kemarin juga ada pemain Inggris. Memang tidak bisa dipaksakan, kita mulai bertahap,” katanya.

Diketahui, beberapa waktu lalu PSSI telah menggulirkan opsi bahwa Liga 1 2020 digelar pada bulan September 2020. Namun pelatih Persib Bandung Robert Albert tetap optimis kompetisi bisa dilanjutkan dalam waktu dekat ini. Pelatih asal Belanda itu ingin berharap kompetisi digelar pada bulan Juli. Ia rupanya sudah tidak sabar untuk beraktivitas bersama pemain di lapangan hijau setelah tiga bulan memilih di rumah akibat pandemi covid-19.

“Saya masih yakin jika kompetisi akan berjalan di bulan Juli nanti. Kami pun berharap akan bisa melakukan latihan persiapan di pertengahan Juni,” kata Robert dikutip laman resmi klub.

Robert juga mendengar, federasi akan menggelar rapat pada bulan Juni ini. Oleh karena itu ia berharap ada kabar baik terkait kelanjutan kompetisi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan