Harga Cabai ’Meroket’

CIMAHI – Minimnya pasokan dari para petani membuat harga cabai rawit merah dibeberapa pasar tradisional Kota Cimahi semakin meroket. Hingga pekan ketiga Januari 2020, harganya menyentuh hingga Rp 100 ribu per kilogram.

Seperti yang terjdi di Pasar Cimindi, di pasar yang terletak di Jalan Mahar Martanegara tersebut dalam beberapa hari terakhir, harga cabai terus mengalami kenaikan.

Berdasarkan survei dilapangan cabai rawit merah yang asalnya dijual dengan harga Rp 80 ribu per Kilogram (Kg) naik menjadi Rp 100 ribu per kg.

Sementara cabai merah tanjung juga naik dari Rp 50 ribu per kg, menjadi Rp 70 ribu per kg. Cabai keriting merah naik dari Rp 40 ribu per Kg menjadi Rp 50 ribu per kg. Begitu pula dengan cabai keriting hijau yang naik, dari asalnya Rp 20 ribu per kg menjadi Rp 30 ribu per kg.

”Sudah tiga hari ini (mengalami kenaikan). Kalau untuk cabai lainnya sudah sekitar semingguan,” terang Yusuf (50), salah seorang pedagang sayuran di Pasar Cimindi, Kamis (23/1).

Menurutnya, pasokan cabai ke pasar tradisional terkendala setelah daerah penghasil cabai seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur banyak yang mengalami gagal panen. Kalau pun ada yang panen, tetap tidak optimal.

”Mungkin karena cuacanya yang tidak menentu. Sebab cuaca kan sangat berpengaruh terhadap panen atau tidaknya para petani,” tuturnya.

Hal lainnya adalah, distribusi barang mengalami keterlambatan dari biasanya. Pemasoknya harus menunggu cabai terkumpul sesuai standar minimal, sebelum dikirim ke pasar.

Lilis (53), pedagang sayuran di Pasar Atas Baru (PAB) mengaku, naiknya harga cabai dikeluhkan sejumlah konsumen. Banyak konsumen yang tidak jadi beli, karena menganggap harganya terlalu mahal.

”Kalau omset pastinya turun drastis. Kita juga ngga bisa jual dengan harga seperti sekarang ini, soalnya pembelinya keberatan. Agar barang laku, kita paling turunkan harganya sedikit,” ujarnya.

Sementara harga sayuran lainnya relatif masih stabil. Diantaranya, wortel Rp 10 ribu per kg, tomat Rp 8 ribu per kg, kentang Rp 15 ribu per kg, buncis Rp 10 ribu per kg. Harga bawang merah dan bawang putih juga relatif stabil, bawang merah Rp 28 ribu per kg, dan bawang putih Rp 32 ribu per kg.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan