Corona Usik Liga Champions, UEFA Mendapat Kritik

JAKARTA – Beberapa gelaran olahraga di seluruh dunia banyak yang ditunda atau dibatalkan karena wabah virus corona. Salah satunya Italia. Negeri Pizza itu secara resmi menghentikan semua kegiatan olahraga hingga 3 April 2020.

Menanggapi hal tersebut, badan organisasi sepak bola antar negara-negara di benua Eropa atau yang biasa disebut UEFA dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk menangguhkan Liga Champions dan Liga Europa karena ancaman virus corona.

Beberapa pertandingan 16 besar Liga Champions seperti Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund (pekan ini) di Prancis dan Barcelona melawan Napoli (pekan depan) di Spanyol akan dimainkan secara tertutup. Pertandingan Wolves melawan Olympiakos di kompetisi Liga Europa, yang digelar di Yunani Kamis malam, juga dimainkan tanpa penonton.

Menurut CAT Radio, Spanyol, UEFA sekarang mempertimbangkan opsi untuk menunda Liga Champions dan Liga Europa begitu putaran 16 besar selesai. Namun sejauh ini belum ada pernyataan resmi dari UEFA.

Sementara itu, Pemerintah Italia memutuskan untuk memberhentikan semua kompetisi sepak bolanya untuk mengantisipasi penyebaran virus corona. Meskipun begitu, UEFA memutuskan untuk tetap melangsungkan laga Liga Champions dan Liga Europa untuk pertandingan yang dilakoni tim asal Italia.

Menanggapi hal tersebut, pelatih AS Roma, Paulo Fonseca mempertanyakan keputusan UEFA untuk tetap menjalankan kompetisi (Liga Champions maupun Liga Europa). Menurut dia, kesehatan sangat jauh lebih penting dari pada sepak bola.

”Ada yang lebih penting pada kehidupan ini dari hanya sekedar sepak bola, dan itu termasuk kesehatan. Keputusan yang sangat penting seharusnya dibuat bukan hanya oleh masing-masing liga dan pemerintah, tapi juga oleh UEFA. Kita tidak bisa saat ini memberhentikan Serie A dan kemudian Valencia-Atalanta bermain besoknya,” ujar Paulo Fonseca seperti dikutip Football5Star dari media Spanyol EFE.

Pertandingan babak 16 besar Liga Champions yang melibatkan klub Italia, Valencia vs Atalanta dan Barcelona vs Napoli tetap akan dimainkan dalam keadaaan tanpa penonton. Sedangkan laga Juventus vs Lyon belum ada pengumuman resmi.

Hal ini juga berlaku pada pertandingan Inter vs Getafe dan Sevilla vs Roma di8 Liga Europa. Bahkan, ada juga kemungkinan terburuk jika laga 16 besar Liga Europa tidak akan dimainkan sama sekali. Hal ini karena Spanyol sudah melarang penerbangan menuju Italia. (dbs/rus)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan